Polres Metro Jakarta Pusat Gelar Patroli Jalan Kaki di Bundaran HI, Beri Himbauan Kamtibmas kepada Remaja

TNI & Polri138 Dilihat

Mabesbharindo.com

Jakarta Pusat – Satuan Binmas Polres Metro Jakarta Pusat menggelar patroli jalan kaki dan memberikan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada sekelompok remaja yang berkumpul di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Menteng, Jakarta Pusat, pada Senin (3/3/2025) dini hari.

Patroli ini dilakukan oleh tiga personel kepolisian, yakni Aipda Dede Maulana, Aipda Sugeng Nugroho, dan Brigadir Gunari, sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan serta mencegah potensi gangguan ketertiban di wilayah tersebut.

Dalam kegiatan tersebut, petugas mendatangi kelompok remaja yang masih berada di lokasi hingga larut malam. Mereka diberikan edukasi dan himbauan agar segera pulang guna menghindari risiko kejahatan jalanan. Selain itu, polisi juga mengingatkan agar para remaja tidak terlibat dalam tawuran, balap liar, serta penyalahgunaan minuman keras dan narkoba.

“Kami mengimbau anak-anak muda agar ikut menjaga ketertiban lingkungan, tidak terlibat dalam kegiatan yang melanggar hukum, dan segera melapor ke pihak kepolisian jika melihat atau mengalami gangguan kamtibmas,” ujar salah satu petugas.

Dalam pemeriksaan yang dilakukan, tidak ditemukan barang berbahaya seperti senjata tajam maupun minuman keras. Kegiatan patroli berlangsung dalam situasi aman dan kondusif.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menciptakan rasa aman di masyarakat, terutama di titik-titik keramaian yang sering menjadi tempat berkumpulnya anak muda pada malam hari.

“Kami akan terus melakukan patroli dan memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya para remaja, agar mereka lebih sadar akan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan bersama,” ujar Susatyo.

Dengan adanya patroli ini, diharapkan situasi keamanan di Jakarta Pusat tetap terjaga, serta masyarakat dapat menjalani aktivitas dengan lebih nyaman dan aman.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar