Polres Metro Jakarta Pusat Ajak FBR Jaga Keamanan Ramadhan, Berantas Premanisme

TNI & Polri127 Dilihat

Mabesbharindo.com

Jakarta Pusat – Jajaran Polres Metro Jakarta Pusat melakukan kunjungan ke Gardu Forum Betawi Rempug (FBR) 0362 di Kelurahan Gelora, Kecamatan Tanah Abang, pada Minggu (23/3/2026). Kegiatan yang dihadiri oleh Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Ketua RW 02 Gelora ini bertujuan untuk mempererat sinergi dengan ormas serta memberikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan.

Dalam pertemuan dengan Ketua dan anggota FBR, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan pentingnya peran ormas dalam menjaga kondusivitas wilayah, terutama dalam mencegah aksi premanisme dan tindak kriminal lainnya.

“Kami mengajak semua elemen masyarakat, termasuk FBR, untuk bersama-sama menjaga keamanan, terutama di bulan Ramadhan ini. Jangan ada tawuran, jangan ada aksi premanisme, dan mari kita ciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi semua warga,” ujar Kombes Susatyo.

Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Jarono, yang turut mendampingi kegiatan ini, menekankan bahwa kepolisian tidak bisa bekerja sendiri dalam menjaga keamanan. Ia meminta dukungan dari masyarakat untuk melaporkan setiap potensi gangguan kamtibmas.

“Premanisme dalam bentuk apapun tidak bisa dibiarkan. Kami berharap warga dan ormas ikut aktif melaporkan jika ada indikasi gangguan keamanan. Mari kita ciptakan Jakarta yang lebih aman dan damai,” kata Kompol Jarono.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Gelora, bersama Babinsa turut menyampaikan pesan kepada anggota FBR agar ikut serta dalam menjaga ketertiban di wilayah RW 02. Mereka menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Ketua RW 02 Kelurahan Gelora, yang turut hadir dalam pertemuan tersebut, mengapresiasi langkah kepolisian dalam menjalin komunikasi dengan masyarakat.

“Kami berterima kasih kepada Polres Metro Jakarta Pusat yang selalu turun langsung ke lapangan. Kehadiran polisi membuat kami merasa lebih aman. Semoga lingkungan kami tetap kondusif dan bebas dari aksi premanisme,” ujarnya.

Kegiatan sambang ini berlangsung dengan aman dan lancar. Polres Metro Jakarta Pusat berharap sinergi antara kepolisian, ormas, dan masyarakat dapat terus terjalin guna menciptakan lingkungan yang kondusif, terutama selama Ramadhan.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar