Polres Beltim Amankan Sidang Penetapan Calon Terpilih DPRD Kab. Belitung Timur

Daerah91 Dilihat

MABES BHARINDO COM.

Polres Belitung Timur melaksanakan pengamanan Sidang Penetapan Calon Terpilih DPRD Kab. Belitung Timur di Gedung Auditorium Zahari MZ Pemkab. Belitung Timur. Kamis (02/05/2024)Malam.

Dalam rangka mengamankan jalannya Sidang, Polres Belitung Timur mengerahkan Anggotanya dengan tujuan untuk menyukseskan kegiatan Sidang Penetapan Calon terpilih DPRD tingkat kabupaten Belitung Timur tahun 2024.

Plt. Kasi Humas Polres Beltim Ipda Jerry Saputra Tandaru, SH, MH seijin Kapolres Belitung Timur AKBP Arif Kurniatan, SIK, MM mengatakan pengamanan dilakukan untuk memastikan keamanan sidang serta teknis lainnya dan sidang Penetapan calon DPRD terpilih tingkat Kab. Belitung Timur juga dihadiri langsung oleh Kapolres Belitung Timur AKBP Arif Kurniatan, SIK, MM.

Plt. Kasi Humas menekankan bahwa pengamanan dilakukan secara ketat, dengan pengawasan di pintu masuk dan penggunaan ID card serta menempatkan personel disetiap sisi gedung untuk mengawasi pelaksanaan Sidang.

Sebanyak 150 personel dari Polres Belitung Timur diturunkan untuk mengamankan Sidang penetapan calon terpilih DPRD tingkat Kabupaten Belitung Timur.

Kegiatan sidang berjalan dengan aman, tertib dan lancar hingga selesai pukul 22.00 WIB.(emb).

Komentar