Polisi Sambangi Warga Kampung Rawa, Pastikan Situasi Kondusif Pasca Lebaran

TNI & Polri236 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Pasca perayaan Idul Fitri 1446 H, jajaran Polsek Johar Baru terus menggencarkan patroli dan sambang ke permukiman warga guna menjaga situasi tetap aman dan kondusif. Salah satunya dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Kampung Rawa, Aipda Ikhwan, yang turun langsung ke lapangan pada Rabu (9/4/2025) sore.

Dalam kegiatan ini, Aipda Ikhwan didampingi Ketua RT09, Edi Rahmadi. Mereka menyusuri lingkungan RW07, menyapa warga, serta memberikan imbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan bahwa kegiatan patroli dan sambang ini merupakan bagian dari strategi “cooling system” guna mencegah potensi gangguan keamanan pasca-Lebaran.

“Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman setelah Idul Fitri. Melalui kehadiran polisi di tengah warga, kami ingin mendengar langsung aspirasi mereka dan memastikan lingkungan tetap kondusif,” ujar Kombes Susatyo.

Sementara itu, Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi momen bagi petugas untuk mendeteksi potensi gangguan keamanan sejak dini.

“Kami terus berkoordinasi dengan tokoh masyarakat dan pengurus RT/RW agar segala potensi kerawanan bisa dicegah lebih awal. Jika ada hal mencurigakan, kami imbau warga segera menghubungi kepolisian melalui call center 110,” kata Kompol Saiful.

Hingga patroli berakhir, situasi di wilayah Kelurahan Kampung Rawa terpantau aman dan kondusif. Warga pun menyambut baik kehadiran polisi yang proaktif dalam menjaga keamanan lingkungan.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar