Mabesbharibdo
Jakarta Pusat — Kepolisian bersama unsur 3 Pilar melaksanakan apel bersama dalam rangka pengamanan malam Tahun Baru 2026 di halaman Kantor Kelurahan Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (31/12/2025) malam. Kegiatan ini menjadi wujud kehadiran Polri sejak awal guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga.
Apel yang dimulai pukul 19.00 WIB tersebut dipimpin oleh Lurah Kemayoran dan diikuti unsur kepolisian, TNI, serta aparatur kelurahan. Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemayoran, Aiptu Dwi Yulianto, turut hadir dan menyampaikan sambutan serta imbauan kamtibmas kepada peserta apel dan masyarakat.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Brigjen Pol Susatyo Purnomo Condro menegaskan bahwa keterlibatan aktif kepolisian bersama 3 Pilar merupakan langkah strategis dalam mencegah potensi gangguan keamanan saat malam pergantian tahun.
“Kehadiran Polri sejak awal merupakan bentuk komitmen kami dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat. Melalui sinergi dengan TNI dan pemerintah kelurahan, kami melakukan deteksi dini dan pencegahan gangguan kamtibmas,” ujar Susatyo.
Sementara itu, Plh Kapolsek Kemayoran Kompol Zakaria Said Al Jaidi menyampaikan bahwa jajaran Polsek Kemayoran siap siaga memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama malam Tahun Baru.
“Kami mengedepankan upaya preventif dan pendekatan humanis. Peran serta masyarakat sangat penting agar perayaan malam Tahun Baru dapat berjalan aman, tertib, dan kondusif,” kata Zakaria.
Dalam kegiatan tersebut, petugas mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga wilayah dan lingkungan, tidak menyalakan petasan, serta segera melapor apabila menemukan tindak kejahatan atau potensi gangguan keamanan. Seluruh imbauan disampaikan dengan pendekatan humanis dan persuasif.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)








Komentar