Polisi Gelar Patroli di Gereja Reformed Injili untuk Cegah Curanmor

TNI & Polri236 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo com, 

Jakarta Pusat – Jajaran Polsek Kemayoran menggelar patroli dan sambang dialogis di Gereja Reformed Injili, Kelurahan Gunung Sahari Selatan, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (8/3/2025) siang. Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di sekitar rumah ibadah.

Kapolsek Kemayoran, Kompol Agung Adriansyah, mengatakan patroli ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), terutama di lokasi-lokasi rawan kejahatan.

“Kami terus meningkatkan patroli di titik-titik rawan, termasuk rumah ibadah. Harapannya, masyarakat merasa aman dan nyaman saat menjalankan aktivitas keagamaannya,” ujar Agung dalam keterangannya.

Dalam patroli ini, petugas yang bertugas adalah Aiptu Elfin (Padal), Iptu Sahuri (Maya 5), Bripka Andhika Dg, dan Briptu Elka. Mereka juga berkoordinasi dengan keamanan gereja, Bapak Melanda, serta memberikan imbauan agar selalu waspada terhadap situasi sekitar. Masyarakat diminta segera melapor jika melihat aktivitas mencurigakan yang berpotensi mengganggu keamanan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, KBP Susatyo Purnomo Condro, menegaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari strategi pencegahan kejahatan di wilayahnya.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat beribadah dengan aman dan tenang. Oleh karena itu, kami terus berupaya meningkatkan pengawasan dan respons cepat terhadap potensi gangguan kamtibmas,” kata Susatyo.

Dari hasil patroli yang dilakukan, situasi di sekitar gereja dilaporkan dalam kondisi aman dan kondusif.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar