Pelaksanaan pembangunan pavingisasi jalan Desa Ploso Kecamatan Kendal Ngawi dari program PISEW.
MABESBHARINDO.com I NGAWI – Program PISEW (Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah) yang di gulirkan Kementerian PUPR untuk Desa, guna mendorong pengembangan sosial dan ekonomi lokal berdasarkan potensi atau komoditas unggulan.
PISEW senantiasa mengedepankan aspek teknis dalam pelaksanaanya guna memberdayakan masyarakat, dengan sasaran adalah terbangunnya infrastruktur di desa – desa. Di mana masa sulit akibat dampak Covid -19 yang sedang di hadapi hampir seluruh masyarakat Indonesia ini sangat berpengaruh terhadap perekonomian.
- Baca Juga : Luncurkan 300 Ribu Paket Obat Isoman Gratis, Presiden Minta Dilakukan Pengawasan Ketat
- Baca Juga : Bantu Warga di Masa PPKM Darurat, Polsek Baureno Salurkan Paket Beras
Pada umumnya infrastuktur yang di bangun melalui dana PISEW adalah jalan produksi sebagai infrastruktur penunjang produksi pertanian dan industri, serta sebagai prasarana pendukung pemasaran komoditas dengan memudahkan petani untuk mengangkut hasil pertanian dan lain – lain.
“Seluruh pihak dan elemen di desa Ploso bersama – sama ikut aktif memonitoring dan evaluasi secara terus menerus, agar hasil pelaksanaan program PISEW berhasil dengan tidak menimbulkan persoalan seperti kualitas pengerjaannya”, kata Hermawati Kades Ploso.Senin (05/07/21).
“Kami juga berharap, semua pihak bisa mendukung semua program di desanya, menurutnya tak akan berhasil suatu Pembangunan di desa tanpa dukungan dan kerja sama yang baik, dan saya ucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah menggelontorkan dana untuk desa kami dan mendorong pembangunan berkelanjutan di desa kami”, tambah beliau.
” Dan kami himbau untuk seluruh warga desa Ploso selalu mematuhi 5M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi krumunan, membatasi mobilisasi dan interaksi”, tutup Kades Ploso.
(Agus / Ugik)
Komentar