Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta Pusat – Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan menjelang Pilkada, Bhabinkamtibmas Kelurahan Galur Aiptu Baktiar Emri, melakukan patroli wilayah dengan pendekatan cooling system dengan pengurus wilayah dan warga di Jalan Topaz RT 05 RW 02 Kelurahan Galur, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat. Kamis (14/11/2024). Melalui kegiatan ini, polisi bersama pengurus wilayah dan warga setempat berkolaborasi untuk menciptakan suasana yang aman kondusif.
Kegiatan Patroli wilayah ini bertujuan untuk mengurangi potensi gesekan sosial serta memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga persatuan, sekaligus mengawasi dinamika politik yang berkembang di tingkat lokal (wilayah binaannya).
Kegiatan patroli ini difokuskan pada beberapa titik rawan kerumunan dan tempat-tempat yang berpotensi memicu ketegangan, seperti pusat pertemuan warga dan kantor-kantor pengurus wilayah. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menyempatkan diri untuk berinteraksi langsung dengan tokoh masyarakat Ujang selaku Ketua RT 05, mendengarkan keluhan serta mengimbau agar warga di lingkungan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif yang beredar di media sosial maupun lingkungan sekitar.
Melalui pendekatan ini, polisi berharap dapat menciptakan suasana yang lebih tenang, mengurangi ketegangan yang sering muncul menjelang pemilu atau Pilkada. Salah satu upaya penting dalam cooling system adalah mempererat hubungan antara aparat keamanan dan tokoh masyarakat serta warga agar tercipta rasa saling percaya dan dukungan dalam menjaga keamanan bersama.
Masyarakat juga diajak untuk aktif berperan serta dalam pengawasan lingkungan sekitar, melaporkan tindakan yang mencurigakan atau potensi kerawanan yang dapat mengganggu jalannya Pilkada.
Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, melalui Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar, Dengan upaya bersama antara kepolisian dan tokoh masyarakat serta warga, diharapkan Pilkada dapat berjalan lancar tanpa gangguan, menciptakan suasana damai yang akan memberikan kenyamanan bagi seluruh lapisan masyarakat.
Melalui sinergi ini, diharapkan bisa tercipta Pilkada yang aman, tertib, dan demokratis, serta memperkuat rasa kebersamaan antarwarga, tanpa mengesampingkan prinsip-prinsip persatuan dan kesatuan bangsa.
Aiptu Baktiar Emri juga mengimbau masyarakat, segera melaporkan ke Bhabinkamtibmas dan Polsek Johar Baru atau Call Center 110, apabila ada kejadian untuk di tindak lanjuti oleh petugas kepolisian.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar