Jakarta,mabesbharindo com,
Jakarta, 8 Maret 2025 – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan, anggota Polsek Senen melaksanakan kegiatan patroli mobile di sejumlah titik rawan di Kelurahan Paseban, Jakarta Pusat. Patroli ini dimulai pada pukul 02.25 WIB, Sabtu, 8 Maret 2025, dan dilakukan hingga selesai. Lokasi yang menjadi sasaran patroli meliputi Hotel Salemba Indah, Pasar Paseban, serta Jalan Salemba Tengah yang menjadi perbatasan antara Senen dan Cempaka Putih.
Kegiatan patroli dipimpin oleh Aiptu IGN. Jelantik, Kapolsubsektor Paseban, yang melakukan pengawasan sekaligus memberikan himbauan kepada sekelompok remaja yang tengah berkumpul di sekitar lokasi. Dalam patroli tersebut, petugas mengingatkan para remaja untuk segera kembali ke rumah guna menghindari potensi kerawanan sosial dan gangguan keamanan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si, menyampaikan pentingnya kegiatan patroli seperti ini untuk memastikan keamanan warga selama bulan suci Ramadhan. Patroli mobile diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan memastikan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
Humas Polres Metro Jakarta Pusat
Komentar