Patroli KRYD, Kapolsek Alas Berikan Hadiah Push Up Bagi Yang Melanggar Prokes

Daerah218 Dilihat

Mabes bharindo.com|Sumbawa Besar.NTB.Antisipasi gangguan kamtibmas dan pengawasan PPKM skala mikro, sabtu (7/8/2021) malam, Polsek Alas melaksanakan Kegiatan Patroli Yang Ditingkatkan di wilayah Kecamatan Alas.

Kegiatan patroli yang ditingkatkan langsung dipimpin Kapolsek Alas diikuti para Kanit, Panit dan personil menyasar di sejumlah tempat keramaian dan tongkrongan pemuda pemudi.

Saat dikonfirmasi Kapolsek Alas AKP Djoko R.S. Gatot, minggu pagi (8/8/21) mengatakan bahwa kegiatan patroli yang ditingkatkan dilaksanakan untuk mengatisipasi tindak pidana 3C, Sajam dan knalpot brong, ujarnya.

Disamping itu, Dirinya bersama anggota juga melakukan pengawasan terhadap aktifitas masyarakat, dan sejauh mana masyarakat menerapkan protokol kesehatan dengan diberlakukan PPKM skala mikro sesuai SE Bupati Sumbawa, sambungnya.Pihaknya tidak pernah bosan berikan himbauan terkait protokol kesehatan, dan memberikan sanksi disiplin bagi yang melanggar,

Dalam patroli tadi malam, Kapolsek bersama anggota mendapati para pemuda yang sedang nongkrong di Dermaga, langsung melakukan pemeriksaan badan, memberikan pesan kamtibmas, juga menghinbau untuk mematuhi protokol kesehatan 5M,

Kapolsek menegaskan, patroli yang ditingkatan dimasa pandemi rutin dilakukan, untuk memberikan rasa aman nyaman kepada masyarakat yang sedang beraktivjtas maupun beristirahat, juga untuk pencegahan penularan mata rantai Covid-19 di wilayah Alas, tutup Kapolsek.

Komentar