Panit Binmas Polsek Cisaat Beri Penyuluhan dan Pembinaan Soal Bahaya Tawuran kepada Siswa Siswi SMP IT ADZKIA Cisaat 

Daerah743 Dilihat

Media Mabes Bharindo Sukabumi (MBS)

Cisaat– Panit Bimas Polsek Cisaat Iptu Duduh Abdurahman, kembali memberikan bimbingan penyuluhan (binluh) kepada pelajar SMP IT ADZKIA  tentang bahaya tawuran pelajar serta penyalahgunaan narkoba dan pergaulan bebas, pada Kamis (06/10/2022).Pagi

Dalam penyuluhan itu,Panit Binmas  Polsek Cisaat  Iptu Duduh Abdurahman di dampingi  Babinkamtibmas Desa Sukamanah Hikmat Pribadi.

 

“Tujuan diadakan binluh kepada siswa dan siswi SMP IT ADZKIA adalah agar tercipta sekolah yang aman dan kondusif serta  suasana sekolah bebas dari berbagai macam tauran pelajar,” jelas Panit Binmas.

Dihadapan ratusan pelajar tersebut, Panit Binmas memberikan pengertian dan pengetahuan kepada anak didik tersebut tentang bahaya tauwaran pelajar dan Memberikan motivasi kepada pelajar atau generasi untuk mencapai cita- cita yang diinginkan dan memberikan pengetahuan hukum.

 

Reporter: Herlan

Komentar