Madiun – Mabesbharindo.Com. Yayasan Prabu Al Barokah, yang berlokasi di Desa Dolopo, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, hadir sebagai angin segar bagi anak-anak yatim, piatu, dan dhuafa.
Yayasan ini membuka program sosial yang siap menampung, menyekolahkan, dan membiayai penuh kebutuhan hidup anak-anak dari keluarga kurang mampu 100% gratis tanpa pungutan biaya.
“Ini adalah bentuk ikhtiar kami membantu anak-anak yang membutuhkan. Tidak hanya tempat tinggal, kami juga memastikan mereka mendapat pendidikan dan pembinaan karakter hingga usia baligh,” ujar Achmad Romadhoni, pendiri Yayasan Prabu Al Barokah, Minggu (4/5).
Saat ini, yayasan tersebut telah menerima 10 anak dari luar daerah yang nantinya akan menetap dan mengikuti kegiatan pendidikan di bawah naungan yayasan.
“Mereka mendapatkan fasilitas tempat tinggal, makanan, pendidikan formal, serta pembinaan agama dan moral,” ujar Dhoni sapaan akrabnya.
Yayasan ini memiliki kapasitas untuk menampung hingga 100 anak, dan terus membuka kesempatan bagi masyarakat luas yang mengetahui anak-anak yatim atau dhuafa untuk disambungkan kepada pihak yayasan.
“Jika ada tetangga atau saudara yang membutuhkan bantuan, mohon disampaikan. Kami tidak memungut biaya apa pun. Insya Allah semua akan kami tanggung sepenuhnya,” katanya.
Yayasan Prabu Al Barokah beralamat di samping Shorum Prabu Motor, Dolopo, Madiun. Informasi lebih lanjut dan proses penghubungan anak dapat dilakukan dengan menghubungi nomor +62 856-4851-6044.
Inisiatif ini diharapkan dapat menjadi harapan baru bagi anak-anak yang kehilangan orang tua atau hidup dalam keterbatasan, agar tetap memiliki masa depan yang cerah dan penuh harapan.
(HR)
Komentar