Korban Angin Puting Beliung Dapat Bantuan Dari Kapolres Lahat

Uncategorized595 Dilihat

Setelah mendengar laporan dari anggota dijajaran Polsek Jarai, Kapolres Lahat langsung bergerak cepat dengan memberikan bantuan Sembako untuk warga di dua desa Tertap dan Bandar Aji kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat yang terdampak bencana Angin Puting Beliung.

Peristiwa yang menimpa warga didua Desa tersebut, pada Rabu (15/6/2022) sekira pukul 17.00 WIB, sehingga mengakibatkan sebanyak 90 rumah warga Porak Poranda.

Berdasarkan data untuk desa Tertap sebanyak 33 rumah 12 rumah rusak berat, dan 21 rumah rusak ringan. Sedangkan, untuk di Desa Bandar Aji sebanyak 57 rumah yang mengalami rusak berat ada 21 rumah, dan untuk rumah rusak ringan sebanyak 36 rumah.

Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK pada Kamis (16/6/2022) sekira pukul 11.00 WIB bertempat di Desa Tertap dan Bandar Aji kecamatan Jarai Kabupaten Lahat, memberikan bantuan berupa paket Sembako kepada warga didua Desa yang tertimpa musibah Angin Puting Beliung.

Dalam giat Kapolres Lahat tersebut, didampingi oleh:
– Kapolsek Jarai AKP Indra Gunawan.
– Danramil Jarai Kapten Inf Subianto.
– Camat Jarai Reyno Delfansyah.
– Personil Polsek Jarai.
– Personil Koramil Jarai.
– Kades Tertap Tanhar.
– Kepala Desa Bandar Aji Raice Antines.

Sambutannya disela sela acara Kapolres Lahat menyampaikan, pesan kepada masyarakat untuk sabar menghadapi musibah angin puting beliung ini. Setiap kejadian pasti ada hikmah nya. Kehadiran pihaknya disini diharapkan dapat mengurangi beban yang dihadapi masyarakat.

“Semoga dengan bantuan yang ada ini, dapat mengurangi sedikit beban warga yang tertimpa Musibah, karena, dibalik semua ini pasti ada hikmahnya,” ucap Kapolres Lahat.

Selanjutnya, dilakukan pemberian bantuan berupa paket sembako secara simbolis kepada perwakilan warga yang terkena musibah angin puting beliung yang di serahkan langsung oleh Kapolres Lahat.

Terakhir dikatakan Kapolres Lahat, untuk masyarakat di dua desa yang terkenal musibah merasa senang atas bantuan yang diberikan langsung oleh Kapolres Lahat.

“Terima kasih pak Kapolres Lahat atas segala bantuan yang telah di berikan kepada kami, dan bantuan ini sangat bermanfaat sekali kepada kami semua,” ungkap perwakilan warga.

(Indiansyah Kabiro Lahat)

Komentar