Kasi Binwasdes Kecamatan Cisolok Sambangi Beberapa Desa Lakukan Pembinaan dan Pengawasan

Daerah49 Dilihat

Media Mabesbharindo.com

Sukabumi- Dani Mulyadi SH, Kasi Binwasdes Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi Jawa Barat menyambangi beberapa Desa di Kecamatan Cisolok dalam rangka pembinaan dan pengawasan.

Pembinaan dan pengawasan ke beberapa Desa di Kecamatan Cisolok, bagian dari Tupoksi Kasi Binwasdes, hal tersebut di lakukan untuk monitoring dan evaluasi terkait anggaran kegiatan yang bersumber dari Dana Desa,(DD) dan Banprov Tahun 2024. Rabu (19/06/2024).

Adapun beberapa Desa yang di sambangi Kasi Binwasdes, yaitu Desa Wangunsari dan Desa Cikelat ,

Dalam kesempatan tersebut Kasi Binwasdes Kecamatan Cisolok Dani Mulyadi SH, menyampaikan

” Sebelumnya terkait dengan Tupoksi saya dalam membina dan mengawasi Desa-Desa yang ada di wilayah Kecamatan Cisolok kebetulan hari ini hari ini saya ada di Desa Cikelat dalam rangka membina perangkat selain daripada membina perangkat bukan secara administrasi pelayanannya atau pekerjaannya atau Tupoksinya”, ucap Dani,

Kemudian Dani pun menegaskan , ” tapi hari ini pembinaan saya melekat dengan perangkat Desa Cikelat yaitu dengan susunan atau perangkat desa yang hari ini kemarin pernah mengalami pergantian atau pengunduran diri akibat sakit yang berkelanjutan, akhirnya digantikan kemarin sudah kita tempuh semuanya mulai dari penjaringan panitia penjaringan dari tingkat Desa terus di kita di kecamatan juga dengan seleksi-seleksi diantaranya ada seleksi tes tulis tes komputer dan wawancara hari ini dasar dari hasil daripada tes-tes itu sudah ditetapkan melalui rekomendasi Camat rekomendasi persetujuan calon”, terangnya.

Lebih laniut Kasi Binwasdes mengatakan, ” sekaligus juga saya untuk koordinasi dalam rangka pengawasan penyerapan Banprov reguler dari provinsi yang setiap tahun itu keluar tadi saya sempat sebelum ke mampir di desa Wangunsari kebetulan Desa Wangunsari sedang menjalankan kegiatan dari DD Eardmarked tahap 2 yaitu di bidang Pemuda dan Olahraga dalam rangka penataan lapangan bola milik Desa dan hari ini sudah diturunkan alat berat untuk mengerjakan cat and fil, berjalan semuanya sesuai dengan perencanaan selanjutnya saya kembali lagi nanti kaitan dengan pertanggungjawaban yang dimuat oleh Desa melalui aplikasi Sipedes dari inspektorat itu,sesuai dengan tupoksi saya yaitu pembinaan dan pengawasan,” tegasnya.

Ditempat yang sama Kepala Desa Cikelat Hadian Rahayu menambahkan,” Ucapan terima kasih kepada kasi Binwasdes yang sudah berkunjung ke Desa , intinya kami bisa berkordinasi, dan meminta arahan arahan terkait hal hal yang berhubungan dengan administrasi, dan kami pun memaklumi terkait Tupoksi Binwasdes Kecamatan , mengenai Tusi yang betkaitan dengan pelaporan kegiatan yang dilaksanakan oleh kami (Desa ) agar sesuai dengan perencanaan juga progres kegiatan yang nantinya di pertanggung jawabkan melalui LPJ”, Tutup Kades Cikelat.

 

Reforter FR Mbs

Komentar