Mabesbharindo.com
Jakarta Pusat – Pemandangan rutin seperti biasanya terjadi di depan Mako Polres Metro Jakarta Pusat, Minggu (16/3/2025) sore. Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Muhammad Firdaus, bersama jajaran kepolisian turun langsung ke jalan membagikan 100 box takjil kepada warga.
Pejalan kaki, ojek online, supir bajai, pedagang kaki lima, hingga tukang parkir menjadi penerima dalam aksi sosial penuh kehangatan ini. Warga pun menyambut dengan antusias, mengapresiasi kepedulian aparat kepolisian yang turun langsung ke lapangan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat.
“Kami ingin berbagi dan memberikan manfaat bagi mereka yang sedang berpuasa. Ini juga sebagai bentuk sinergi dan kebersamaan antara kepolisian dan masyarakat,” ujar Kapolres.
Sementara itu, AKBP Muhammad Firdaus menyebutkan bahwa aksi ini bukan sekadar seremonial, tetapi wujud nyata kepolisian dalam melayani masyarakat.
“Kami tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga ingin hadir dalam momen-momen penting bagi masyarakat. Semoga kegiatan ini membawa berkah dan mempererat hubungan antara polisi dan warga,” kata Firdaus.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh jajaran Polres Metro Jakarta Pusat, termasuk Kasat Binmas, Kasat Samapta, Wakasat Reskrim, Kanit VI Unit PPA, Kanit II Unit Harda, Kasubnit I Unit PPA, serta personel Polwan Sat Reskrim, Sat Binmas, Sat Samapta, dan Propam.
Salah satu warga, Joko (50), seorang pengemudi bajai, mengaku terharu dengan aksi ini.
“Jarang sekali melihat polisi turun langsung berbagi seperti ini. Pak Kasat dan jajaran benar-benar peduli rakyat. Terima kasih, Pak Polisi!” katanya dengan wajah sumringah.
Kegiatan berlangsung tertib, aman, dan penuh kehangatan, mencerminkan semangat kepolisian dalam melayani serta berbagi dengan masyarakat di bulan Ramadhan.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar