Mabesbharindo.com,MADIUN – Kapolres Madiun AKBP Jury Leonard Siahaan mengikuti doa bersama dalam rangka Hening Cipta Indonesia atas kondisi pandemi di Indonesia saat ini.
“Mari hentikan sejenak segala aktivitas untuk mendoakan yang terbaik untuk negeri ini agar pandemi segera berakhir,” ujar AKBP Jury Leonard Siahaan saat ditemui oleh Tim Humas Polres Madiun bertempat di ruang kerjanya Mapolres Madiun, Sabtu (10/7/2021).
Doa bersama dari rumah masing-masing ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia pukul 10.07 WIB.
BACA JUGA :
Percepat Program Vaksinasi Massal, Polres Madiun Buka Gerai Vaksinasi Presisi
Perwira dengan dua melati di pundaknya ini mengungkapkan, doa hening cipta ini diharapkan dapat menumbuhkan kekuatan untuk bersinergi dan gotong royong dalam menghadapi pandemi.
“Doa Hening Cipta Indonesia juga diharapkan memberikan kesadaran ke masyarakat, tentang betapa pentingnya nikmat anugrah kesehatan,” ujarnya.
“Sehingga harus dijaga dengan baik, dengan mengikuti protokol kesehatan dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat,” Pungkasnya. (Jex)
Komentar