Kapolda Kepri Laksanakan Kunker Ke Kabupaten Natuna

MABES BHARINDO kepri Batam-Kapolda Kepulauan Riau, Irjen Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., bersama Ketua Bahyangkari Daerah Kepri, Ny. Retno Dewi Yan Fitri dan Pejabat Utama Polda Kepri melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Natuna, Pada Selasa (2/7/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas TNI-Polri di wilayah perbatasan, meninjau kesiapan Polres Natuna dalam pengamanan Pilkada 2024, dan meresmikan beberapa infrastruktur Polri di Natuna.

Kedatangan Kapolda Kepri beserta rombongan disambut langsung oleh Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa, S.I.K., bersama Bupati Natuna Wan Siswandi, S.Sos, M.Si, Danlanal Ranai, Kolonel Laut (P) Maman Nurachman, CTMP., Danlanud RSA Natuna, Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han., Dandim 0318/Natuna Kolonel Inf Andri Hadiyanto, M.Han., Dandenhanud 477 Kopasgat, Letkol Pas Ade Afandi, Dansatrad 212 Ranai, Letkol Lek Arief Sarony, S.T., M.M., serta unsur Forkopimda di Bandara Lanud Raden Sadjad Ranai.

Setibanya di Polres Natuna, Kapolda Kepri beserta rombongan langsung disambut oleh seluruh jajaran anggota Polres Natuna. Prosesi pengalungan bunga, jajar hormat, tepung tawar dan tari persembahan oleh Polwan Polres Natuna turut memeriahkan penyambutan tersebut. Setelah itu, Kapolda Kepri dan rombongan memasuki ruang video conference (vidcon) Polres Natuna guna pemberian arahan oleh Kapolda Kepri.

Wakaperwil II Mabesbharindo Kepri

Komentar