Kanit Binmas Polsek Johar Baru Sampaikan Pesan dan Imbauan Kepada Masyarakat Dalam Ngopi Kamtibmas

TNI & Polri192 Dilihat

Jakarta,mabesbharindo.com

Jakarta Pusat – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Johar Baru, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanah Tinggi Aiptu Fahri, melaksanakan kegiatan `Ngopi Kamtibmas`di Halaman Kantor Kelurahan Tanah Tinggi, Jalan Kramat Pulo Gundul RW 13 Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru Jakarta Pusat, pada Kamis (24/10/2024).

Pada kegiatan tersebut dihadiri Kanit Binmas Iptu Djoko Cahyo Putro, Bhabinkamtibmas Aiptu Fahri, Anggota Binmas Bripka Tangguh, Kasatpel Pol.PP. bapak Darmono, Ketua RW 13 bapak Didi, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, FKDM, LMK dan para Ketua RT di lingkungan RW 13 Kelurahan Tanah Tinggi.

Kegiatan Ngopi Kamtibmas ini sebagai wujud untuk mempererat tali silahturahmi dan kedekatan antara kepolisian dengan masyarakat guna membangun komunikasi untuk mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman dan kondusif juga merupakan bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut Kanit Binmas Iptu Djoko Cahyo Putro, menyampaikan pesan dan imbauan hal penting terkait kamtibmas.
Pentingnya Kembali Mengaktifkan Pos Kamling, warga dan 3 Pilar untuk bersama-sama dan bersinergi menjaga keamanan lingkungan agar tetap kondusif dengan cara menghidupkan kembali Pos Kamling di wilayah baik di lingkungan RT dan RW setempat untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas.

Mengingatkan kepada para orangtua selalu mengawasi putra putrinya jangan nongkrong atau kumpul-kumpul sampai larut malam apalagi tengah malam yang berpotensi terjadinya tawuran, jauhkan dari penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja.

Tidak lupa juga Kanit Binmas menyampaikan Polsek Johar Baru akan melakukan patroli rutin malam hari dan mengajak semua pihak agar selalu memberikan informasi sekecil apapun kepada unsur 3 pilar supaya tidak terjadi hal hal tidak diinginkan di lingkungan masing-masing. motto Anda Tawuran Mengundang Polisi Datang ke Rumah.

Polsek Johar Baru akan terus untuk Menciptakan Rasa Aman dan Damai Jelang Pilkada Serentak 2024, kegiatan ini juga bertujuan untuk menciptakan rasa aman, nyaman, tentram, dan damai menjelang Pilkada DKI Jakarta tahun 2024.

‘Ngopi Kamtibmas’ merupakan salah satu bentuk upaya Polsek Johar Baru untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Dan apabila di wilayah ada permasalahan gangguan kamtibmas segera melaporkan ke Polsek Johar Baru, Bhabinkamtibmas setempat atau Call Center 110.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar