JakPreneur Jakarta Utara Dipamerkan di JBL Awal Tahun Depan, Ada Live Shopping Hingga Pesta Diskon Produk Lokal

Ekonomi & Bisnis332 Dilihat

MABESBHARINDO, JAKARTA | Ratusan produk lokal asal Jakarta Utara dipastikan bergabung dalam program Jumat Beli Lokal (JBL) yang digagas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada 7 Januari 2022 mendatang.

 

Pesta diskon untuk produk yang dipamerkan baik secara pesan terlebih dahulu (pre-order) maupun belanja langsung (live shopping) melalui platform www.tokopedia.com/jakpreneurofficialstore.

 

Sekretaris Kota Kota Administrasi Jakarta Utara, Abdul Khalit mengatakan program JBL telah disosialisasikan kepada camat dan lurah se-Jakarta Utara secara dalam jaringan (daring) maupun secara langsung dalam kegiatan kepemerintahan.

 

Pada program JBL ini, ratusan produk dari pelaku binaan JakPreneur dipamerkan baik secara pre-order maupun live shopping.

 

“Program ini (JBL) merupakan terobosan untuk menggerakkan roda perekonomian produk-produk lokal UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah),” kata Abdul Khalit saat ditemui di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara, Kamis (2/12).

 

Tidak hanya Aparatur Sipil Negara (ASN), dipastikannya produk JakPreneur yang terdapat pada JBL juga ditawarkan kepada pemangku kepentingan lainnya (stakeholder) hingga masyarakat melalui mitra pemerintah seperti pengurus Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW).

 

Diharapkannya, masyarakat semakin bangga dan membeli produk lokal yang dipamerkan sehingga mampu memulihkan perekonomian di masa pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) saat ini.

 

“Kita tahu produk lokal kita jauh lebih inovatif dalam mengembangkan produk-produk usahanya. Sudah saatnya kita bangga dan membeli produk-produk karya anak bangsa,” jelasnya.

 

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Suku Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah (PPKUKM) Kota Administrasi Jakarta Utara, Yati Sudiharti menerangkan ratusan produk dalam program JBL tersebut berasal dari enam pengampu JakPreneur yang berada di lingkungan Kota Administrasi Jakarta Utara mulai dari Suku Dinas (Sudin) PPKUKM, Sudin Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf), Sudin Tenaga Kerja, Industri dan Energi, Sudin Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP), Sudin Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP), dan Sudin Sosial.

 

Dipastikannya teradapat beragam jenis diskon (potongan harga) selama berjalannya program JBL di Jakarta Utara.

 

“Program JBL ini sama seperti program yang Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara miliki yakni BORJU (Bazar Online JakPreneur Jakarta Utara). Jadi kami mutasikan katalog produk yang layak sesuai persyaratan dan potensi produksi JakPreneur kami untuk tampil dalam pameran tersebut,” tutupnya.

Komentar