Fakultas kedokteran universitas prima Indonesia laksanakan bakti sosial Berobat Gratis

Sosial & Budaya223 Dilihat

MABESBHARINDO.COM, Medan | Kedatangan Rombongan dari Fakultas Kedokteran Universitas Prima Indonesia Medan, dalam rangka menggelar bakti sosial dalam bentuk pengobatan gratis, pada Minggu (25/6/2023).

Bertempat dihalaman Kantor Desa Perkebunan Bukit Lawang, Fakultas kedokteran Universitas Prima Indonesia, memberikan pelayanan kesehatan secara gratis, serta merealisasikan bentuk pengabdian kepada Masyarakat di Desa Bukit Lawang.

Bakti Sosial yang digelar melibatkan 6 orang tenaga medis, dan 101 Mahasiswa kedokteran, Dr.Andre Budi, M.Biomed, Dr. Suandy, M.Biomed, Dr. Qori Fadillah. M. Biomed, Dr. Friska Maya Wardhani, M. Biomed, APT.Rena Meutia, S.Farm. M.Si., Apt. Novita BR Sembiring, A. Farm., Bersama bahu membahu dalam memberikan pelayanan terbaik juga tanpa dipungut biaya apapun bagi Masyarakat Perkebunan Bukit Lawang.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Khaerul Samsi, serta Koramil Bahorok yang diwakili oleh Sertu Mahoni dan Babinkamibmas Aipda Rudi Pujianto.

Khaerul Samsi menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar besarnya kepada Rombongan Fakultas Kedokteran Universitas Prima Indonesia, atas kunjungan dan Bakti Sosial yang diberikan kepada Warga Desa Perkebunan Bukit Lawang.

“Mereka datang ke Desa kami memberikan pelayanan berobat gratis tanpa dipungut biaya, dengan berbagai macam keluhan dan jenis penyakit dilayani dengan baik”.papar kepala desa.

Lebih lanjut Kepala Desa menyampaikan, “ucapan terima kasih kepada Rombongan Fakultas Kedokteran Universitas Prima Indonesia serta semua pihak yang telah membantu hingga terlaksananya acara ini”, tutupnya.

(Siswansyah).

Komentar