E-Warong Siti Nuraeni Desa Gantar Diduga Mengkolektifkan Realisasi BPNT

Nasional154 Dilihat

E-Warong Siti Nuraeni Desa Gantar ( Foto R Ken Aji )

Indramayu | Mabes Bharindo.com  – Realisasi Bantuan Pangan Non Tunai ( BPNT ) di E-Warong Siti Nuraeni Desa / Kecamatan Gantar Kabupaten Indramayu,diduga masih dikolektifkan.

Pantauan,beberapa paket sembako BPNT dibawa pakai sepeda motor dari E-Warong Nuraeni Desa Gantar.

” Itu diangkut menggunakan sepeda motor beberapa paket sembako,jelas masih ada yang dikolektifkan.” Ujar,Ketua LSM Korek DPC Kabupaten Indramayu,Tarjono.C,senin ( 8/11/2021 ).

Ketua LSM Korek,Tarjono.C menambahkan.

” Sudah ada Surat Edaran Bupati Indramayu,tidak boleh dikolektifkan tapi masih saja pemilik E-Warong BPNT pada bandel.” Katanya.

Lanjut,Ketua LSM Korek,Tarjono.C pihak yang terkait pemkab Indramayu,supaya segera turun tindak para pemilik E-Warong BPNT yang Nakal.

” Karna sudah jelas pemilik E-Warong BPNT itu mengabaikan Surat Edaran Bupati Indramayu, maka mesti ditindak .” Ujarnya.

Sementara ketika dikonfirmasi, pemilik E-Warong Siti Nuraeni Desa Gantar,diduga enggan memberihkan penjelasannya.

” Nama E-Warong saya Siti Nuraeni,kalau beras nya itu dari Indramayu,bukan lokal,dan nanti saja lah dengan suami.” Cetusnya dengan sinis.

( Rastim Ken Aji ).

Komentar