DPD partai Gelora kota madiun Kunjungi keluarga personil Nanggala 402 Serda lis Diyut Subandriyo

Daerah95 Dilihat

DPD partai Gelora kota madiun Kunjungi keluarga personil Nanggala 402 Serda lis Diyut Subandriyo

Mabesbharindo.com Jatim-Suasana haru menyelimuti rumah duka saat istri,  anak dan mertua  Serda Diyut lis Subandriyo menyambut kedatangan segenap rombongan Pengurus DPD Partai Gelora kota Madiun selasa 27 april 2021.

Di ketahui Serda Diyut Subandriyo adalah salah satu Dari 53 personil Kapal KRI Nanggala 402 milik TNI Angkatan laut  yang di nyatakan hilang di perairan utara Bali ,hingga informasi terakhir yang di ketahui di ketemukan oleh Remotely Operated Vehicle (ROV) yang dimiliki oleh Singapura di kedalaman laut 850 meter dan di nyatakan dari 53 personilnya gugur.

Perihal kejadian ini tentu saja membuat rasa duka yang sedalam-dalamnya dari  Segenap pengurus DPD partai Gelora Kota madiun yang di Ketuai oleh Titin Nurdarida S.p.d ,Sehingga mendatangi kediaman nya untuk memberikan Ucapan Belasungkawa dan berharap kepada semua pihak keluarga untuk tetap tabah dalam menghadapi peristiwa tersebut.

“, hari ini kita bersama teman-teman segenap pengurus DPD partai Gelora kota madiun turut berbelasungkawa di rumah duka dan semoga amal ibadahnya selama menjadi Anggota TNI  dalam menjaga negara kesatuan republik ini di terima Allah SWT “, terang Titin

Selain mengucapkan doa Titin juga merasa bangga karena kota madiun memiliki  salah satu  putra terbaik  “, kota madiun merasa sangat kehilangan salah satu putra terbaik bangsa yang selama ini sudah gigih berjuang menjaga kedaulatan negara NKRI ini dengan gagah berani”, jelasnya

Hingga berita ini di rilis suasan rumah duka masih terus ramai berdatangan warga masyarakat,kerabat,rekan,maupun pejabat TNI/Polri hingga pejabat daerah yang  turut merasa kehilangan salah satu putra terbaik bangsa yang berasal dari kota madiun  warga Gang Menco, Kelurahan Nambangan, Kecamatan Taman, Kota Madiun.

Selama ini Serda Diyut tinggal di Jalan Salak 05 bersama istri dan kedua anaknya. Anak pertama kelas 5 sekolah dasar (SD) dan putra yang kedua berusia 5 tahun….. (TIM Mabes bhayangkara indonesia).

Komentar