Cegah Cluster Covid-19 Dilingkungan Sekolah, TNI – POLRI di Ngawi Dampingi Nakes Swab Antigen Para Pelajar

TNI & Polri320 Dilihat

TABLOID MABESBHARINDO * NGAWI – Protokol kesehatan dan Standart Operational Procedure (SOP) pada Pembelajaran Tatap Muka (PTM) bagi siswa di wilayah Kabupaten Ngawi di perketat,salah satunya harus melaksanakan Swab Antigen untuk memastikan bahwa benar – benar tidak terkonfirmasi Covid 19.

Hari ini sebanyak puluhan Siswa -Siswi dan Guru SMKN 1 Gerih melaksanakan Swab Antigen,hal ini di laksanakan untuk mendeteksi adanya kemungkinan para Guru dan Siswa yang terpapar Covid 19,Dari pelaksanaan swab antigen tersebut seluruhnya menunjukan hasil negatif,ucap Danposramil Gerih Peltu Ervan Karyani saat memantau pelaksanaan kegiatan tersebut, Senin (27/09/2021).

Peltu Ervan juga menyampaikan bahwa kegiatan Swab Antigen ini juga sebagai skrining awal untuk memutus penyebaran Covid-19 di lingkungan Sekolah saat pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka.

Dalam kesempatan ini Peltu Ervan meminta kepada pihak Sekolah untuk tetap waspada dan berhati-hati serta tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam setiap aktivitas pada saat Pembelajaran Tatap Muka di laksanakan.

( Humas Kodim 0805/Ngawi / KA )

Komentar