MABESBHARINDO, Jakarta | Fajar Eko Satrio,S,Stp.MA.Camat Cakung mengunjungi Pasar Simpang Tiga Penggilingan Cakung Jakarta Timur,Dalam kunjungan tersebut Camat Cakung memastikan para pedagang dan pembeli di pasar Simpang Tiga tetap mengikuti standar protokol kesehatan sesuai program pemerintah, pada Jumat (10/12/2021).
Camat Cakung Fajar Eko Satrio,S.Stp.MA. memberikan stemennya terkait kunjungannya di Pasar Simpang Tiga Penggilingan.
“Alhamdulillah hari ini kunjungan ke pasar Simpang Tiga memuaskan hati saya, karna saya lihat sudah tertata rapih dan bersih, kunjungan ini juga sekaligus monitoring penerapan protokol kesehatan, karena masih PPKM level 2, saya bersyukur semua pengelola bekerja maksimal, dan harapan saya ini akan menjadi pusat pengembangan perekonomian di kelurahan penggilingan kecamatan cakung, agar semua turut serta melaksanakan standar prokes baik penjual ataupun pembeli, selalu menjaga kebersihan, apa lagi saat masuk musim penghujan, diinstruksikan kepada para pedagang dan pengelola pasar untuk mengedepankan kebersihan pasar, jangan sampai ada sampah dan genangan air untuk menghindari adanya jentik nyamuk, ayo bersama sama merawat dan menjaga,” ujar Fajar
Eko Satrio,S.Stp,MA. Juga menambahkan bahwa jumlah warga yang terkonfirmasi terpapar COVID-19 saat ini tidak ada, sekalipun demikian camat Cakung meminta warga untuk tetap menerapkan peraturan prokes.
“Alhamdulilah semua ini berkat vaksinasi di wilayah Cakung diatas 80%, terbukti bahwa warga Cakung mendukung program Pemerintah”, tegas Camat Cakun
Sementara itu pengelola Pasar Simpang Tiga Penggilingan Cakung H.Muhammad Hasan menyampaikan, dalam sambutan nya, terkait kunjungan Camat Cakung Fajar Eko Satrio,S.Stp,MA.
“Kunjungan pak camat ke pasar Simpang tiga ini adalah dalam rangka monitoring standar protokol kesehatan disini,pak camat juga berpesan dan mengigatkan untuk tetap menjalankan protokol kesehatan,terutama untuk tetap menggunakan masker baik para pedagang dan pengunjung harus taat.”pungkasnya.
Komentar