Bupati: UMKM Sebagai Penggerak Ekonomi

Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami (ke empat dari kiri) menggunting pita saat peresmian pusat oleh-oleh Citra Nusantara

Wartawan Joko Samudro

Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami mengatakan, keberadaan UMKM merupakan salah satu solusi  dan pengungkit bagi kebangkitan ekonomi di daerah. Berkat kiprah UMKM, produk-produk asal Kabupaten Sukabumi dapat dikirim ke luar daerah dan mampu bersaing dengan barbagai produk dari daerah lain dan luar negeri.

Pernyataan bupati itu disampaikan ketika meresmikan Pusat Oleh-oleh Citra Nusantara di Desa Cibolang Kaler, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Ahad (16/1/2022). Marwan optimis kehadiran pusat oleh-oleh di Cibolang Kaler dapat mengangkat dan menggairahkan perekonomian di Kabupaten Sukabumi.

“Produk UMKM asal Sukabumi sangat luar biasa karena mampu bersaing dengan produk luar. Hal itulah yang menjadikan UMKM sebagai penggerak ekonomi,” kata Marwan.

Peresmian Pusat Oleh-oleh Citra Nusantara ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Sukabumi. Di tempat peresmian tampak hadir Bupati Sambas Kalimantan Barat H. Satono, Anggota Komisi VI DPR RI Darmadi Durianto, dan para pemilik outlet di Pusat Oleh-oleh Citra Nusantara Sukabumi.

“Kabupaten Sukabumi memiliki banyak pelaku UMKM. Mereka telah mengirimkan produknya ke perusahaan-perusahaan besar di luar Pulau Jawa seperti Bali. Kami memiliki lebih dari 1.000 pelaku UMKM yang terus dibina supaya berkembang,” ujar dia.

Bupati juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pemilik gerai di Pusat Oleh-oleh Citra Nusantara yang telah berinvestasi di Kabupaten Sukabumi.  Kehadiran para investor, kata dia, bisa membantu upaya penguatan dan pengembangan UMKM.

“Terima kasih sudah berinvestasi di Sukabumi. Semoga lewat para investor ini, bela beli produk UMKM bisa terus digelorakan. Apalagi UMKM merupakan solusi dan pengungkit ekonomi daerah  setelah badai pandemi Covid-19,” tutur Marwan.

Sementara itu salah satu pemilik gerai Pusat Oleh-oleh Citra Nusantara, Ryan Agatha mengatakan, kehadiran tempat usaha tersebut berkorelasi positif dengan upaya untuk memajukan Kabupaten Sukabumi sehingga lebih dikenal di seluruh Nusantara.

“Kami hadir dengan keinginan mengangkat UMKM. Kami juga siap bersinergi dengan berbagai kalangan untuk memajukan UMKM di tengah wabah Virus Corona,” kata Ryan.

Komentar