Foto Bupati Indramayu,Nina Agustina Melantik Dirut Perumdam Tirta Darma Ayu
MABESBHARINDO,INDRAMAYU – Bupati Indramayu ,Nina Agustina melantik Ady Setiawan sebagai Direktur Utama Perumdam Tirta Darma Ayu ,di Ruang rapat Ki Tingkil Komplek Pendopo Kabupaten Indramayu,kamis ( 4/11/2021/ ).
Bupati Indramayu, Nina Agustina menyampaikan mengucapkan selamat, dan berharap Ady Setiawan mampu mengoptimalkan segala sumber daya dan potensi yang ada,kreatif,inovatif, juga dapat memperbaiki serta mengembangkan kinerja perusahaan kearah yang lebih baik.
” Kedepannya Perumdam Tirta Darma Ayu sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang mengelola Sumber Daya Alam bernilai ekonomis dapat memberikan kontribusi yang besar terhadap Pendapatan Aset Daerah dan semakin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.” Kata,Bupati Indramayu,Nina Agustina.
Mewujudkan harapan itu, Bupati Nina Agustina berpesan,agar Ady Setiawan dapat meningkatkan kinerja dan kerjasama bahu membahu memajukan perusahaan dan membangun Indramayu sesuai tugas dan tanggung jawab masing-masing.
Direktur Utama Perumdam Tirta Darma Ayu ,Ady Setiawan usai dilantik menyampaikan,apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Indramayu, hari ini telah membutikan dan melakukan serangkaian Open Biding untuk memilih Direktur Utama ( Dirut ) Perumdam Tirta Darma Ayu, yang dilakukan dengan transparan dan cukup bersaing sangat ketat.
” Dan ini sudah terpilih, membuktikan Bupati Indramayu, Nina Agustina telah melakukan sisi Profesional didalam mengembangkan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), tentunya sesuai dengan kontrak kinerja yang ia tanda tangani sebelum di lantik.” Ujarnya
Ady Setiawan,juga menyampaikan,akan membenahi Internal Manajemen mengkonsolidasi agar menjadi Manajeman Moderen serta Manajemen menjadi berbasis talenta , efesiensi salah satu menjadi kata kunci dan melakukan returisasi bila di pandang perlu untuk melakukan peloncatan dan pelayanan.
” 4 (Empat) Kecamatan kurang lebihnya, yang belum terlayani oleh pelayanan PDAM. Sebuah peningkatan kualitas yang kita akan garap dengan sistem Digitalisasi menjadi salah satu kunci untuk membangun Interpres Resosplaning agar Manajemen kita itu ada digenggaman pelanggan Indramayu.” Kata,Dirut Perumdam Tirta Darma Ayu,Ady Setiawan
( Rastim Ken Aji ).
Komentar