Bhabinkamtibmas Desa Mantun Dampingi Warganya Mendapatkan Bantuan Kartu Sembako PPKM dari Kemensos Pusat

Daerah523 Dilihat

Mabes bharindo.com | Sumbawa Barat – Bhabinkamtibmas Desa Mantun Bripka Ramli anggota polsek maluk wilayah hukum polres sumbawa barat melakukan pendampingan penyaluran kartu sembako Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dari Kemensos pusat bertempat di Aula Kantor Desa Mantun Kecamatan maluk Kabupaten Sumbawa Barat.

“Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kades Mantun,Pihak Bank BRI,TKSK Sumbawa barat dan didampingi oleh  Bhabinkamtibmas Desa Mantun.”Kapolres sumbawa barat AKBP Heru Muslimin ,SIK,.M.IP melalui Kasi Humas Polres Sumbawa barat IPDA Eddy Soebandi,S.Sos pada selasa (21/12/21) pukul 15.00

Kasi Humas, Eddy mengatakan,Bhabinkamtibmas Desa Mantun,telah mendampingi Penyaluran Kartu Sembako PPKM dari Kemensos Pusat kepada 86 orang warga Desa Mantun yang berhak menerima, dan masing-masing/orang mendapatkan Rp.1.200.000 (Satu Juta Dua Ratus Ribu Rupiah)dan 200.000 /Bulan selama 6 Bulan dari Bulan 5 sampai dengan Bulan Desember 2021.

“Menghimbau kepada warga agar selalu memelihara dan menjaga kebersihan lingkungan di musim penghujan,untuk mencegah berkembangnya jentik nyamuk Aedes Aegypti atau nyamuk demam berdarah”terangnya

Lanjut eddy,juga menghimbau kepada warga agar mendukung program pemerintah di tengah wabah corona, terkait vaksinasi dan Gotong Royong. Juga menghimbau kepada warga agar selalu memelihara kamtibmas dilingkungan tempat tinggalnya dan Selalu waspada terhadap orang yang baru dikenal untuk mengantisipasi terjadinya kejahatan penipuan.

“Mensosialisasikan Kepada Masyarakat, terkait Zona Integritas Polres Sumbawa Barat, agar Mendownload Aplikasi Jaga Sumbawa Barat  dan web E-pelayanan Sumbawa Barat. NTB.Polri.go.id di Play Story. ” jelasnya

Dalam kesempatan tersebut juga Bhabinkamtias menghimbau kepada warga agar selalu mematuhi protokol kesehatan seperti,Menggunakan Masker jika Beraktifitas di luar Rumah. Menjaga jarak jika berkomunikasi  dengan orang lain. Mencuci tangan  menggunakan sabun di Air yang mengalir, sebelum  dan Sesudah Beraktifitas.

Komentar