mabesbharindo
Jakarta Pusat – Tiga pilar Kecamatan Johar Baru bersama warga melaksanakan apel kerja bakti, penanaman pohon, dan pembersihan Kali Sentiong untuk menjaga kebersihan dan kelancaran aliran sungai, Jumat (14/11/2025) pukul 08.00 WIB. Apel digelar di Pool Dewi Sri, Jl. Kramat Pulo Gundul, Kelurahan Tanah Tinggi.
Sebanyak 160 personel terlibat, terdiri dari Sudin Pertamanan (3), Polsek Johar Baru (10), Koramil Johar Baru (7), Kecamatan Johar Baru (30), Puskesmas (5), Pol PP Kecamatan (10), Kelurahan Johar Baru (20), Kelurahan Kampung Rawa (20), Kelurahan Tanah Tinggi (20), Kelurahan Galur (20), dan warga setempat (10).
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menekankan bahwa kegiatan ini menjadi wujud sinergi aparat dan warga dalam menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mempererat solidaritas masyarakat.
Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, menambahkan, “Kerja bakti dan penanaman pohon ini penting untuk menjaga aliran sungai tetap lancar, sekaligus menumbuhkan kesadaran warga akan pentingnya lingkungan bersih,” ujarnya.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)








Komentar