Jakarta,mabesbharindo,com
Jakarta Pusat – Menyikapi rencana aksi unjuk rasa dari kelompok yang mengatasnamakan Pimpinan Nasional Garda Muda Indonesia, Polsek Metro Menteng melaksanakan apel pengamanan di halaman Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat, Jalan Imam Bonjol No. 29, Menteng, Jakarta Pusat, pada Senin pagi (14/4/2025).
Apel dipimpin langsung oleh Wakapolsek Metro Menteng, Kompol II Sutasman, dengan kekuatan gabungan sebanyak 26 personel yang terdiri dari anggota Polsek Metro Menteng dan petugas pengamanan dalam (Pamdal) KPU.
Dalam arahannya, Kompol Sutasman menegaskan bahwa pengamanan dilakukan sebagai langkah preventif untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif, terutama di kawasan strategis nasional seperti Kantor KPU.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro menyampaikan
“Kami mengedepankan pendekatan humanis, namun tetap waspada terhadap segala potensi gangguan. Pengamanan ini untuk memastikan kegiatan penyampaian aspirasi berjalan tertib tanpa mengganggu ketertiban umum,” ujar Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro.1
Usai apel, personel langsung disebar ke sejumlah titik strategis di sekitar lokasi, termasuk pintu masuk utama, halaman depan kantor KPU, serta beberapa ruas jalan di sekitar Jalan Imam Bonjol yang diprediksi menjadi titik kumpul massa. Pengamanan dilakukan secara gabungan, baik secara statis maupun mobile.
Hingga siang hari, situasi di sekitar Kantor KPU terpantau aman dan terkendali. Belum terlihat adanya konsentrasi massa di lokasi, namun aparat keamanan tetap bersiaga penuh hingga situasi dinyatakan benar-benar kondusif.
Kapolsek Metro Menteng Kompol Rezha Rahandhi menambahkan
Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya menjelang dinamika pasca pemilu yang berpotensi memicu berbagai bentuk penyampaian pendapat di muka umum.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
Komentar