Antisipasi Banjir Saat Hujan Deras, Bhabinkamtibmas Benhil Lakukan Pengecekan Pompa Air dan Genangan

TNI & Polri124 Dilihat

Mabesbharindo

Jakarta Pusat — Dalam rangka mengantisipasi dampak cuaca hujan dengan intensitas cukup deras, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bendungan Hilir Aiptu Heri Murgianta melaksanakan kegiatan pengecekan pompa air serta pemantauan genangan air dan kondisi aliran Kali Krukut, pada Kamis, 22 Januari 2026.

Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai, dengan sasaran utama Pompa Air Benhil yang berlokasi di Jalan Bendungan Hilir Raya Kavling 36 RW 01, serta pemukiman warga di RT 05 dan RT 09 RW 01 Kelurahan Bendungan Hilir.

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Heri melakukan koordinasi langsung dengan petugas jaga pompa air. Berdasarkan hasil pengecekan, diketahui bahwa dua unit pompa air dalam kondisi standby dan siap dioperasikan, begitu pula dengan genset pendukung yang berada dalam kondisi siap pakai. Petugas piket pompa air yang bertugas pada saat itu adalah Dian S dan Yusup Syaeful Azis, yang menyatakan kesiapan untuk terus memantau perkembangan debit air dan segera melaporkan apabila terjadi kenaikan air secara signifikan.

Hasil pemantauan di lapangan menunjukkan bahwa debit air Kali Krukut mengalami kenaikan, namun hingga saat pengecekan dilakukan, tidak ditemukan adanya pohon tumbang maupun genangan air di badan jalan. Situasi lalu lintas di sekitar lokasi terpantau aman dan lancar.

Namun demikian, dari hasil pengecekan di pemukiman warga, masih ditemukan genangan air di beberapa titik. Di RT 05 RW 01 Kelurahan Bendungan Hilir, tercatat genangan air dengan ketinggian sekitar ±25 cm, yang berdampak pada kurang lebih 50 rumah dengan sekitar 80 Kepala Keluarga (KK). Sementara itu, di RT 09 RW 01, genangan air dengan ketinggian sekitar ±15 cm berdampak pada sekitar 20 rumah dengan ±80 KK.

Genangan air tersebut disebabkan oleh meningkatnya volume air Kali Krukut yang meluap ke area pemukiman warga, mengingat lokasi rumah warga berada tepat di sisi aliran sungai.

Selain melakukan pengecekan fisik, Aiptu Heri juga memberikan imbauan kepada petugas pompa air agar tetap berhati-hati dalam melaksanakan tugas serta selalu siap berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait apabila terjadi perkembangan situasi yang memerlukan penanganan cepat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Reynold E.P Hutagalung, mengatakan Langkah ini merupakan bagian dari upaya preventif Polri dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas maupun potensi bencana alam yang dapat membahayakan keselamatan warga.

“Langkah ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk mengantisipasi potensi genangan air, banjir, maupun kejadian pohon tumbang akibat peningkatan debit air dan kondisi cuaca hujan. ujar Reynold.

Kapolsek Metro Tanah Abang Kompol Haris Akhmat Basuki menambahkan Dengan adanya pemantauan rutin ini, diharapkan potensi gangguan kamtibmas maupun bencana dapat dicegah sedini mungkin.

Secara umum, situasi wilayah Kelurahan Bendungan Hilir terpantau aman dan terkendali, dengan seluruh unsur terkait siaga menghadapi potensi peningkatan

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

Komentar