MABESBHARINDO, Jakarta | Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara membuka silaturahmi Ramadan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) se-Jakarta Utara di Hotel D’arcici Plumpang, Rabu (21/4). Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah koordinasi penguatan kelembagaan FKDM.
“Setiap organisasi perlu melakukan rapat koordinasi penguatan kelembagaan, sebagai konsolidasi, apalagi mengingat kita harus menjaga kesatuan antar anggota dan khususnya kesatuan Negara Republik Indonesia,” kata Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim.
Ali menambahkan FKDM mempunyai tugas yang sangat penting dalam memelihara stabilitas keamanan dan ketertiban umum di lingkungan Provinsi DKI Jakarta.
“Juga dalam meningkatkan koordinasi dan sinergitas antar perangkat daerah, seperti TNI, Polri, pemerintah, ataupun pada masyarakat sendiri. Kami Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berharap kolaborasi FKDM dengan TNI Polri, masyarakat, dan pemerintah dapat menjadi satu kesatuan untuk menjaga kestabilitasan wilayah. Jangan ada gangguan dari pihak luar yang mengakibatkan terganggunya wilayah DKI Jakarta, khususnya Jakarta Utara,” ungkapnya.
Ali berpesan pada seluruh anggota FKDM se-Jakarta Utara yang hadir untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik.
“Silaturahmi Ramadan sekaligus rapat koordinasi penguatan kelembagaan FKDM se-Jakarta Utara sangat baik dilakukan, dibandingkan harus melewati ngabuburit dengan ngobrol saja. Kegiatan ini muatannya sangat bermanfaat, ada silaturahmi, ada penyegaran ilmu keorganisasian, ikuti dengan baik, pahami betul apa yang disampaikan nara sumber,” tuturnya.
Ikut hadir bersama Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim dalam silaturahmi Ramadan FKDM se-Jakarta Utara adalah Kepala Kesbangpol Kota Jakarta Utara, Iyan Sopian Hadi, Pasiter Kodim 0502, Mayor Arh. Ali Solihin, Kasat Intel Polres Metro Jakarta Utara, Kompol Selamet Wibisono, Ketua FKDM Kota Jakarta Utara, Anugrah Huda, Dewan Kota, Arifin, dan nara sumber dari Tenaga Ahli anggota DPR RI, Kamrusamad.
(Win).
Komentar