Mabesbharindo.com
Kodim 0505/Jakarta Timur – Bertempat di jalan Otista Raya Kelurahan Bidara Cina Kecamatan Jatinegara tepatnya di depan Hotel Fiducia, tawuran pelajar kembali terjadi antara SMKN 1 Budi Utomo dan SMKN 34 yang melibatkan warga sekitar, Selasa Malam (22/04/25).
Babinsa Bidara Cina, Serda Mesak dan Sertu Hermawanto mendapatkan informasi perihal adanya tawuran. Selanjutnya Serda Mesak mendatangi TKP dan mendapatkan pelajar dari SMKN 1 Budi Utomo yang masuk ke dalam Hotel Fiducia untuk menyelamatkan diri serta mendapatkan barang bukti yang dipergunakan untuk melakukan tawuran.
Kronologi kejadian berawal pada hari Selasa malam tanggal 22 April 2025 sekitar pukul 23.30 Wib, para pelajar gabungan yang di dominasi oleh pelajar dari SMKN 1 Budi Utomo berjumlah ± 100 orang awalnya hendak melakukan tawuran dengan SMKN 34 yang berlokasi di Tanjung Lengkong.
Setibanya dilokasi, para pelajar dari SMKN 1 Budi Utomo diserang oleh warga Tanjung Lengkong dengan menggunakan senjata tajam. Para pelajar Budi Utomo panik dan berhamburan menyelamatkan diri. Sebagian ada yang masuk kedalam Hotel Fiducia sedangkan sebagian lagi berlarian ke arah Utara (Kp. Melayu).
Seluruh para pelajar yang menyelamatkan diri serta melarikan diri ke dalam Hotel Fiducia berhasil dievakuasi oleh Serda Mesak dan Sertu Hermawanto (Babinsa Balimester) selanjutnya di amankan dan di serahkan ke pihak Polsek Jatinegara guna pemeriksaan lebih lanjut.
Tidak sampai disitu, Serda Mesak, Sertu Hermawanto mendapatkan laporan kembali bahwa masih adanya yang tersisa satu orang yang di tangkap dan di amuk oleh warga RW 06 Kelurahan Bidara Cina, kemudian Babinsa segera menuju ke TKP dan mengamankan pelaku kemudian dibawa ke kantor Koramil Jatinegara untuk di data dan di ambil keterangan oleh Dewan Kota Jakarta Timur (Ibu Anis).
Para pelajar yang di amankan antara lain yaitu 16 pelajar SMKN 1 Budi Utomo, 1 pelajar SMA 33 (paket C), 1 Pelajar SMK PGRI 11 (paket C), 1 Pelajar SMK Mercusuar (paket C) dan 1 pelajar SMK 315 (paket C) serta barang bukti yang berhasil diamankan berupa 5 (lima) bilah celurit dan 1 (buah) GIR sepeda motor yang sudah dimodifikasi.
Harapan Danramil Jatinegara Mayor Arh M. Sianturi kepada para Orang tua siswa agar lebih peduli lagi terhadap anak-anaknya, apabila selepas jam belajar sekolah belum pulang, agar dihubungi dan suruh secepatnya pulang kerumah agar terhindar dari aksi tawuran pelajar, pungkas Danramil.
*Sumber Pendim 0505/JT.*
Komentar