Dapatkan Undian Nomor 2, Paslon KANG GIRI SANCOKO – BUNDA LISDYARITA : Yakin Menang di Pilkada Ponorogo 2024

Uncategorized19 Dilihat

Mabesbharindo.com.Ponorogo.

PONOROGO – KPU Kabupaten Ponorogo menggelar rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomer urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo dalam Pilkada serentak tahun 2024.bertempat di Gedung Sasana Praja Ponorogo. ( Senin 23/9/2024 ).

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo 2024 Kang Giri Sancoko – Bunda Lisdyarita mendapat nomor 2 (Dua) dalam acara pengambilan nomor undian dan penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo 2024 oleh KPU Kabupaten Ponorogo.

R.Gaguk Ika Prayitna, ketua KPU Kabupaten Ponorogo Ketika memimpin sidang pleno pengundian nomor Dan penetapan nomer pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo mengatakan bahwa sesuai aturan dalam pengambilan nomer antri dilakukan oleh calon wakil Bupati kedua pasangan dan Giri Sancoko – Bunda Lisdyarita mendapat antrian pertama karena dilihat dari pertama ketika mendaftar ke kantor KPU Ponorogo.

Hasil pengundian nomer pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati adalah Giri Sancoko – Bunda Lisdyarita mendapat nomer 2(Dua) sedangkan Ipong Muchlissoni- Segoro Luhur mendapat undian nomer 1(satu).kata R.Gaguk Ika Prayitna, ketua KPU Kabupaten Ponorogo.

Dalam kesempatan itu Kang Giri Sancoko juga menyampaikan atas Rohmat Hidayah dan Petunjuk dari Alloh SWT apa yg menjadi harapan dan angan – angan dari para simpatisan, relawan dan pendukung terwujud yaitu mendapat nomer 2 ….siap dan yakin jadi Bupati 2 Periode..tandasnya

Dalam kesempatan Yang sama dirinya juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Ponorogo untuk menciptakan pilkada 2024 Yang bermoral, aman, berjalan lancar,konduksif dan damai

Usai pengundian dan penetapan nomer calon Bupati dan Wakil Bupati, acara dilanjutkan dengan deklarasi damai 2024 ditandai dengan penandatanganan deklarasi pilkada damai 2024.

Hadir forkopimda Kabupaten Ponorogo mulai dari kepolisian, Kodim, kejaksaan, pengadilan,KPU serta Bawaslu Ponorogo.

Acara berjalan dengan lancar dan konduksif sampai acara selesai dan para pasangan calon kembali ke masing – masing posko kemenangannya.

(Suwarno)

Komentar