Momentum HUT Jakarta Ke-497 Tahun, Ketua DPD AWPI Provinsi DKI Jakarta Minta SKPD Perkuat Koordinasi

Uncategorized218 Dilihat

MABESBHA

MABESBHARINDO.COMDO.CO

Jakarta – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Provinsi DKI Jakarta melakukan Audensi ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik ( Bakesbangpol ), didampingi Biro Pemerintah Setda, Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi DKI Jakarta, untuk memperkuat koordinasi antara AWPI dengan stakeholder Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Rabu (19/06/2024).

Rombongan dipimpin langsung oleh Ketua DPD AWPI Provinsi DKI Jakarta Abdul Haris, didampingi Bendahara Suparman, Kadivhumas D.M. Pertiwi, dan jajaran pengurus lainnya Abdul Basit dan Susminarti.

Kehadiran AWPI diterima dan disambut baik oleh perwakilan Bakesbangpol sekaligus pimpinan rapat Eliazer, Andi, Ade L.F, serta Biro Pemerintah Setda diwakili Kristalia dan Shandy Surya. Suasana keakraban tampak mewarnai pertemuan tersebut.

Kunjungan tersebut untuk menyampaikan rencana AWPI Provinsi DKI Jakarta dalam rangka meriahkan HUT Kota Jakarta ke-497 tahun, akan mengadakan seminar dengan tema, “Bagaimana Nasib Pariwisata & Ekonomi Kreatif, Kebudayaan dan Perfilman Nasional Provinsi DKI Jakarta, Jika Ibukota Pindah Ke-IKN”, rencana tanggalnya masih tentatif diakhir bulan Juni atau diawal bulan Juli 2024, AWPI masih koordinasi dengan instansi terkait, Disparekraf, Disparbud Provinsi DKI Jakarta untuk koordinasi lanjutan.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPD AWPI Provinsi DKI Jakarta Abdul Haris, saat memaparkan maksud dan tujuan audensi kepada pihak Kesbangpol, Biro Pemerintah Setda dan Diskominfotik Provinsi DKI Jakarta.

Menurutnya, AWPI tidak mungkin sendiri tentu perlu membangun komunikasi, sinergitas dan kolaborasi dengan pemerintah provinsi DKI Jakarta, seperti rencana AWPI menyelenggarakan seminar, kepada instansi terkait mohon support dan dukungannya,” kata Haris.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Bakesbangpol diwakili Eliazer menyambut baik kunjungan Ketua DPD AWPI Provinsi DKI Jakarta periode 2024-2029 bersama jajaran pengurusnya, ini adalah langkah awal untuk mensinergikan program pemerintah daerah bersama AWPI sesuai dengan tupoksinya sebagai corong masyarakat,” ucapnya.

Lanjut, ia mengatakan terkait dengan rencana AWPI akan mengadakan seminar, itu program yang sangat bagus dalam rangka meramaikan HUT Kota Jakarta, kami berharap AWPI bisa menindaklanjuti dengan instansi terkait dan bisa terlaksana dengan baik, sukses dan lancar,” terang Eliazer.

Hal senada, ditambahkan oleh perwakilan Biro Pemerintah Setda melalui Kristalia menyambut baik dan mengapresiasi rencana AWPI mengadakan seminar untuk menyambut atau meriahkan HUT Kota Jakarta, terkait dengan dimasukkan kedalam agenda resmi pemerintah provinsi DKI Jakarta, mohon maaf sudah dilocked, tapi berharap AWPI bisa melaksanakan sebelum dan sesudah tanggal 22 Juni 2024,” pungkasnya.

Redaksi.

Komentar